24 Juni 2011

Komputer

       Kata Komputer diambil dari kata dalam bahasa Inggris computer, yang berasal dari kata compute yang artinya menghitung. Pada awalnya kata computer dipergunakan untuk mendefiniskan orang yang pekerjaanya menghitung atau melakukan perhitungan aritmatika, dengan atau tanpa alat bantu.

       Seiring dengan perkembangan jaman maka orang mulai berusaha untuk mengembangkan alat bantu untuk melakukan perhitungan aritmetika yang dianggap cukup sulit tersebut. Dari alat bantu sederhana seperti sempoa hingga berkembang menjadi alat bantu hitung mekanis yang kemudian lebih dominan dalam melakukan perhitungan yang kemudian disebut sebagai computer.

       Jadi komputer pada awalnya merupakan mesin penghitung. Pekerjaan yang dilakukan dengan komputer hampir selalu berhubungan dengan masalah aritmatika. Akan tetapi selanjutnya komputer dipakai untuk banyak tugas dan jenis pekerjaan, bukan hanya yang berhubungan dengan matematika saja. Komputer kini telah dipakai hampir di segala bidang pekerjaan. Pengembangan teknologi internet juga semakin memperluas penggunaan komputer.

       Untuk itu pengertian atau definisi komputer sebagai mesin penghitung sudah tidak tepat lagi diberikan pada komputer modern saat ini. Definisi yang kini dipegang oleh alat hitung yang biasa kita sebut sebagai calculator. Komputer saat ini bisa kita artikan sebagai alat yang dipakai untuk mengolah data menjadi informasi tertentu, menurut prosedur yang telah dirumuskan. Data tersebut dapat berupa angka, huruf atau kata dan informasi yang dihasilkan dapat berupa artikel, grafik dll.

       Sekarang penggunaan komputer sudah sangat luas, jenisnya pun sudah sangat beragam mulai dari Personal Computer (PC) desktop, laptop/notebook, netbook, ultrabook dll. Kemampuan  kerja, memori dan kapasitas simpan juga semakin meningkat, meski ukurannya justru cenderung mengecil.
lihat juga: ultrabook notebook tipis harga murah terbaik

Tidak ada komentar:

Posting Komentar